Satuinfo.com – HP harga 5 jutaan, atau yang bisa di bilang kelas menengah, memang selalu menarik perhatian banyak orang. Pasalnya, ponsel di kisaran harga ini berada di tengah-tengah antara ponsel flagship yang harganya jauh lebih mahal, serta ponsel kelas entry-level yang lebih terjangkau di kisaran harga Rp1-2 juta.
Keunggulan utama dari ponsel dengan harga Rp5 juta adalah kamu bisa mendapatkan berbagai fitur canggih tanpa perlu mengeluarkan uang terlalu banyak. Beberapa fitur yang di tawarkan bahkan mampu bersaing dengan ponsel flagship yang jauh lebih mahal.
Baca juga: Pilihan 5 Ponsel Android Murah dengan Spesifikasi Dewa!
Daftar isi:
6 HP Harga 5 Jutaan yang Tawarkan Fitur Selevel Flagship
Jika kamu sedang mencari ponsel dengan harga sekitar Rp5 juta, berikut ini ada 6 pilihan HP terbaik di kelas menengah yang bisa kamu pilih untuk memenuhi kebutuhan smartphone kamu.
1. Sharp Aquos Sense8
Sharp Aquos Sense8 yang baru saja di rilis pada tahun 2024, hadir dengan layar OLED IGZO 6,1 inci yang memberikan tampilan visual yang sangat jernih dan tajam. Di tenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 6 Gen 1, ponsel ini menawarkan performa yang sangat solid untuk segala kebutuhanmu. Dengan baterai Li-Po berkapasitas 5000 mAh, Sharp Aquos Sense8 siap menemani aktivitas kamu sepanjang hari. Untuk varian 8GB/256GB, ponsel ini di jual dengan harga Rp5.999.000, memberikan keseimbangan yang pas antara fitur canggih dan harga yang terjangkau.
2. Redmi Note 13 Pro+ 5G
Redmi Note 13 Pro+ 5G yang di rilis pada tahun 2024, hadir dengan layar AMOLED 6,67 inci yang menyuguhkan kualitas visual yang sangat memukau. HP ini di tenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 7200 Ultra yang menjanjikan performa cepat serta efisien. Dengan baterai Li-Po 5000 mAh, Redmi Note 13 Pro+ 5G mampu bertahan seharian penuh tanpa masalah. Di hargai Rp5.999.000 untuk varian 12GB/512GB, ponsel ini menawarkan kombinasi performa tinggi dan penyimpanan yang sangat besar dengan harga yang cukup bersaing.
3. Samsung Galaxy A55 5G
Samsung Galaxy A55 5G yang sudah di rilis pada tahun 2024 ini hadir dengan layar Super AMOLED 6,6 inci yang memanjakan mata dengan tampilan cerah dan tajam. Di dukung oleh chipset Exynos 1480, ponsel ini memberikan performa yang handal untuk berbagai kegiatan sehari-hari. Dengan baterai Li-Po 5000 mAh, Galaxy A55 5G dapat menemanimu sepanjang hari tanpa khawatir kehabisan daya. Untuk varian 8GB/256GB, ponsel ini dibanderol seharga Rp5.999.000, menawarkan kombinasi fitur canggih dan nilai yang sangat menarik.
4. Tecno Camon 20 Premier 5G
Selanjutnya Tecno Camon 20 Premier 5G, yang di luncurkan pada tahun 2023. Memiliki layar AMOLED 6,67 inci yang menyajikan tampilan warna vivid dan detail yang sangat tajam. Dengan dukungan chipset MediaTek Dimensity 8050, ponsel ini menawarkan performa yang lancar dan responsif. Dilengkapi dengan baterai Li-Po 5000 mAh, Tecno Camon 20 Premier 5G ini siap menemani aktivitas sehari-hari tanpa khawatir kehabisan daya. Dihargai Rp5.479.000 untuk varian 8GB/512GB, ponsel ini memberikan kombinasi performa tinggi dan penyimpanan besar dengan harga yang cukup terjangkau.
Baca juga: 7 Alasan Kenapa realme 13 5G Bisa Jadi Pilihan Utama Gamers!
5. Realme 12 Pro+ 5G
Selanjutnya Realme 12 Pro+ 5G, yang di luncurkan pada tahun 2024. Hadir dengan layar AMOLED 6,7 inci yang memberikan tampilan visual yang sangat jernih dan tajam. Ponsel ini di tenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 7s Gen 2, menjadikannya sangat cepat dan efisien untuk menjalankan berbagai aktivitas. Dengan kapasitas baterai Li-Po 5000 mAh, Realme 12 Pro+ 5G dapat bertahan lama sepanjang hari. Untuk varian 8GB/256GB, ponsel ini di banderol seharga Rp5.999.000. Memberikan kombinasi performa tinggi dan penyimpanan yang besar dengan harga yang sangat kompetitif.
6. Vivo V30
Vivo V30, yang di rilis pada tahun 2024, di lengkapi dengan layar AMOLED 6,78 inci yang menawarkan tampilan visual jernih dan kaya warna. Di tenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 7 Gen 3, Vivo V30 memberikan performa cepat dan responsif untuk segala kebutuhanmu. Dengan baterai Li-Po 5000 mAh, Vivo V30 bisa bertahan seharian penuh tanpa ada masalah. Di banderol seharga Rp5.999.000 untuk varian 8GB/256GB, ponsel ini menawarkan kombinasi performa tinggi, layar besar, dan penyimpanan yang luas dengan harga yang sangat terjangkau.
Itulah 6 rekomendasi HP terbaik di kelas menengah dengan harga sekitar Rp5 juta yang bisa kamu pilih jika sedang mencari smartphone dengan performa tinggi dan fitur canggih.